ANSOR, PMII, IPPNU dan IMPG Grobogan Gelar Konser Untuk Penggalangan bagi Korban Merapi

GROBOGAN- Konser dalam rangka solidaritas peduli bencana gunung Merapi yang diselenggarakan oleh gabungan beberapa organisasi kepemudaan di antaranya adalah ANSOR, PMII, IPPNU dan IMPG disertai dengan penggalangan dana digelar di Grobogan tepatnya di halaman Parkir Rumah makan Nuryono, jl. Raya Suprapto Purwodadi Sabtu (6/11/2010). Kegiatan ini berlangsung meriah mesti dalam cuaca yang tidak mendukung dikarenakan hujan lebat.

Muridan (24) salah satu panitia penyelenggara konser memaparkan bahwa acara tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban Guung Merapi di Magelang, Klaten, dan Yogyakarta,

“Kami senang bisa menggelar konser, karena dengan acara konser tersebut kami bisa berbagi dengan sesama saudara kita korban Merapi,” tandasnya.

Selain itu Zainal Ketua Umum PMII Cabang Grobogan waktu ditemui di Sekretariat PMII Grobogan menuturkan bahwa acara tersebut merupakan puncak penggalangan bantuan yang akan didistribusikan ke korban bencana Merapi. Pihaknya sebelumya juga sudah melakukan penggalangan dana yaitu dalam momentum peringatan Hari Sumpah Penuda dengan menggalang dana baik diinstansi penerintah maupun di setiap perempatan lampu merah.

“Jadi kami sudah mengirim bantuan  hari Selasa yang lalu. Para Relawan dari kakmi sebanyak 16 orang telah membagi bahan makanan, masker, makanan kering seperti sarimi, obat-obatan, wafer dan sebagainya,” lanjutnya.

Andi yang juga merupakan Panitia konser tersebut menambahkan bahwa hasil penggalangan dana sebelum konser akan digabung dengan hasil penggalangan dana konser dan akan didistribusikan hari Selasa 9 novenber 2010 berupa masker, nakanan kering, dan pakaian. (Mudi)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama