Malam Perpisahan Pelajar Outram Secondary School Singapura, di SMAN 1 Purwakarta Dimeriahkan Tarian Tradisional

Kepala Sekolah SMAN 1 Purwakarta, Dra. HJ. Iis Sugiarti

PURWAKARTA-Delegasi Outram Secondary School dari negeri kepala singa ( Singapura ) dilepas kepala sekolah SMAN 1 Purwakarta, yang sebelumnya melaksanakan kegiatan pertukaran pelajar antar Negara selama seminggu dari tanggal 16 Februari. Acara malam perpisahan yang digelar, menampilkan berbagai atraksi kemampuan para siwa-siswi SMAN 1 Purwakarta, diantaranya tarian tradisional khas Jawa Barat.

Acara yang dimulai sekira pukul 19. 00 wib pada Selasa (22/02) tersebut, dihadiri ratusan siswa - siswi beserta dewan guru dan kepala sekolah SMAN 1 Purwakarta Dra. Hj. Iis Sugiarti. Begitupun para siswa dan guru beserta kepala sekolah Outram Secondary School, tampak hadir dengan seksama menyaksikan pagelaran tarian tradisional khas Jawa Barat yang dibawakan oleh para siswa-siswi SMAN 1 Purwakarta.

Sesekali terdengar aplaus dan tepukan para hadirin, saat selingan acara yang diisi dengan sambutan para siswa – siswi Outram Secondary School maupun siswa – siswi SMAN 1 Purwakarta secara berggantian. Mereka semua berbicara menggunakan Bahasa Inggris, dan begitu antusias.

Tak ketinggalan Pemandu acara dan nara sumberpun dalam sambutan serta  prakata sekaligus pembacaan teks, mayoritas menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa Internasional. Seperti yang diprogramkan Di SMAN 1 Purwakarta, Rintisan Sekolah Berbasis Internasional (RSBI).

Kepala Sekolah SMAN 1 Purwakarta, Dra. HJ. Iis Sugiarti disela acara kepada wartawan mengatakan. “Outram Secondary School ini adalah sekolah berprestasi peringkat 3 dunia dalam bidang pendidikan, terutama sains dan tekhnologi. Kita memang masih tertinggal dibanding mereka, namun demikian Insya Allah untuk kedepan, dengan adanya program pertukaran pelajar ini, kita bisa mengejar ketertinggalan tersebut. Setelah ini, SMAN 1 Purwakarta juga, akan bekerja sama dengan sekolah dari Negeri Kanguru ( Australia ).” ungkapnya.

Lebih jauh Iis menambahkan, kalau para pelajar dari Singapura tersebut sangat senang bisa berkunjung dan berinteraksi di SMAN 1 Purwakarta. Disamping para guru dan siswanya yang ramah, merekapun menyukai program dan materi yang disuguhkan. Hal itu terbukti dari raut muka dan senyum tawa serta canda mereka, yang begitu gembira saat bersama-sama menirukan tarian khas tradisional Jawa Barat bersama-sama.

Diakhir acara, setelah sebelumnya menari bersama antara delegasi Outram Secondary School dengan para siswa dan dewan guru beserta kepala sekolah. Mereka menyempatkan diri berfoto bersama bergantian, diiringi bunyi petasan dan kembang api tepat pukul 21. 00 wib.(Asep Budiman)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama