Kodim, Polres dan Pemkab Temanggung Gelar Kegiatan Bakti Sosial Bersama


TEMANGGUNG  - Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda Tahun 2011  di kabupaten Temanggung, Kodim 0706/Temanggung, Polres Temanggung dan Pemerintah Kab.Temanggung, menyelenggarakan kegiatan  bersama dengan seluruh komponen organisasi pemuda. Kemarin, misalnya, Kapolres Tmg AKBP.Kukuh Kalis susilo, Dandim Temanggung letnan Kolonel Inf  Zainuddin, organisasi kepemudaan KNPI,234 SC Dan pelajar melaksanakan kegiatan anjang sana/silaturahmi  di sejumlah tokoh agama/masyarakat, seperti mengunjungi pimpinan Ponpes Darul Mutaqien  Dsn. Bolong Ds.Ngaditirto Kec. Selopampang pimpinan  KH. Kholil,  dalam kegiatan tersebut dilaksanakan  karya bakti pengecatan  komplek Ponpes Darul Mutaqien oleh 50 orang gabungan TNI polri dan komunitas ponpes Darul Mutaqien dan  juga dilaksanakan pemberian bantuan berupa 150 KG beras dan 10 sak semen oleh letkol inf Zainuddin didampingi AKBP. Kukuh kalis kepada KH.Kholil, Dan pemberian Kaos sumpah pemuda oleh perwakilan pemuda kepada KH.Kholil.
KH. Kholil mengucapkan terimakasih atas perhatian dari berbagai pihak sehingga dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat jalinan silaturahmi antara pihak pondok Dan pihak pemerintah serta para pemuda, kegiatan pengecatan dan pembersihan pondok dapat memperindah komplek pondok yang kedepan bertepatan dengan Akan diselenggarakannya pertemuan ulama thoriqoh se Indonesia pada tanggal 12 November / 12 dzulhijah yang Akan dihadiri habib lutfi dari pekalongan. 
Setelah kegiatan selesai rombongan melanjutkan kegiatan serupa di kediaman Bambang Purnomo, adik kandung mantan KSAD Mayjen (purn) Bambang Soegeng di Desa Kranggan, Kec. Kranggan Kab.Temanggung dan dilanjutkan ke kediaman Slamet sayekti (Tokoh Masyarakat) di Dusun Caruban,   Desa Bero, Kec. Kandangan.
Terpisah Kasdim 0706/Tmg Mayor Inf Bambang suharyano, Bp.Sigit Purwanto  Ka.Bapermades setda Kab.Temanggung dan Pasiops kodim 0706/Tmg Kapten inf. Nowo samono melaksanakan karya bakti bersama 300 orang anggota TNI, POLRI, berbagai organisasi kepemudaan  dan masyarakat pembuatan jalan tembus Ds.blimbing Kec.Gemawang - Ds.Karang seneng Kec. Gemawang sepanjang 1,25 KM lebar 4 M , dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan pemberian bantuan kepada warga setempat yang diserahkan oleh mayor Inf Bambang suharyanto kepada kades  Blimbing Bp.Isrofi  sebanyak 200 Kg Dan Kades karang seneng Bp.Slamet  sebanyak 100 Kg.
Dandim 0706/Temanggung Letkol Inf Zainudin mengatakan , kegiatan tersebut untuk membangkitkan  semangat  Sumpah Pemuda dan mempererat hubungan  generasi tua  dengan generasi muda  sehingga terjalin hubungan  saling Asah, Asih dan Asuh.
AKBP Kukuh Kalis menambahkan, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk  meningkatkan peran serta  segenap komponen bangsa  dalam menyikapi  permasalahan radikalisme , konflik sosial,  dan kenakalan remaja, dalam rangkaian kegiatan hari sumpah pemuda kami akan menggelar  berbagai kegiatan. (hasan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama